Daftar Kata Benda Bahasa Inggris Awalan P

Daftar Kata Benda Bahasa Inggris Awalan P

Kata benda atau noun adalah salah satu part of speech yang paling penting. Penggunaannya sangat dibutuhkan untuk mengidentifikasi objek, seperti orang, tempat, atau benda dan ide. Pada pembahasan kali ini, kamu akan belajar secara spesifik, yaitu tentang penggunaan kata benda bahasa inggris awalan p.

Noun dapat berbentuk singular atau plural. Kamu dapat mengidentifikasi noun yang bisa berupa concrete noun atau abstract noun. Dengan belajar noun atau kata benda spesifik berdasarkan abjad, maka kamu akan lebih mudah mengetahui banyak kata benda.

Daftar Noun Awalan P dan Terjemahannya

Noun merupakan kata yang menggambarkan berbagai benda di dunia. Hampir semua noun pasti memiliki makna, baik secara umum atau khusus. Contoh, kata “paintbrush” memiliki makna spesifik yaitu kuas cat.

Berikut adalah panduan lengkap untuk mempelajari kata benda bahasa inggris awalan P:

Common Nouns

Berikut adalah beberapa contoh common nouns lengkap dengan terjemahannya untuk pemula:

PajamasPiyama
PaperKertas
ParachuteParasut
ParentOrang tua
ParkTaman
PartnerRekan
PartyPesta
PassengerPenumpang
PatientPasien
PatternPola
PeanutsKacang
PearlMutiara
PencilPensil
PenguinPinguin
PeopleOrang
PepperMerica
PerformancePertunjukan
PeriodPeriode
PermissionIjin
PersonIndividu
PetHewan peliharaan
PharmacyApotek
PhilosophyFilosofi
PhoneTelepon
PhotoFoto
PianoPiano
PicnicPiknik
PictureGambar
PigsBabi
PillowBantal
PilotPilot
PineappleNanas
PipePipa
PinkMerah muda
PizzaPizza
PlanePesawat Terbang
PlanetPlanet
PlantTumbuhan
PlasticPlastik
PlatePiring
PlayerPemain
PlantTumbuhan
PlaygroundArea bermain
PleasureKesenangan

Salah satu langkah tepat untuk belajar kata benda di atas adalah dengan menulisnya. Atau, kamu bisa menuliskan noun baru lainnya yang kamu cari secara mandiri.

Saat menulis noun yang baru kamu ketahui dengan awalan huruf P, maka kamu akan lebih mudah mengingatnya. Setiap noun baru tersebut dapat kamu lengkapi dengan terjemahan, catatan pronunciation, atau bahkan gambar relevan.

Abstract Noun

Berikut adalah contoh abstract noun awalan huruf P dalam Bahasa Inggris, lengkap dengan terjemahannya:

PeaceKedamaian
PatienceKesabaran
PoliticianPolitikus
PassionMinat
ProgressKemajuan
ProsperityKesejahteraan
PurposeTujuan
PrivacyPrivasi
PriorityPrioritas
PoetryPuisi
PossibilitiesKemungkinan
PolitenessKesopanan
PanicPanik
PerceptionPersepsi
PropagandaPropaganda

Gunakan noun di atas untuk belajar Bahasa Inggris sesuai konteks. Apa yang dimaksud belajar sesuai konteks adalah belajar yang sesuai dengan situasi ketika kamu menggunakan kosakata tersebut.

Dengan belajar sesuai konteks, maka kamu bisa menebak makna kata yang tidak kamu ketahui sebelumnya. Hal ini juga membantu ketika kamu ingin belajar bagaimana menggunakan noun tertentu dalam sebuah kalimat. Cara ini sangat membantu untuk mengingat kosakata bentuk noun lebih lama.

Baca juga:
Daftar Kosakata Bahasa Inggris Awalan Q

Proper Nouns

Berikut adalah contoh proper nouns dalam Bahasa Inggris untuk awalan huruf P:

  • Pakistan
  • Philippines
  • Peru
  • Phoenix
  • Portland
  • Princeton
  • Paula

Ada banyak kata benda yang menggunakan huruf awalan P dan kamu bisa menggunakannya untuk latihan membuat kalimat baru.

Atau, kamu juga dapat menggunakan kosakata di atas untuk menciptakan kata baru. Misalnya, pilih beberapa noun di atas dan ubah menjadi sebuah verb. Bagaimana caranya? Kamu tinggal menambahkan “ng” pada akhir sebuah kata benda. Atau, ambil salah satu noun di atas, dan gunakan sebagai adjective.

Baca juga:
Daftar Kosakata Bahasa Inggris Awalan N

Cara Menghafalkan Noun Lebih Mudah

Itulah penjelasan lengkap tentang penggunaan kata benda Bahasa Inggris awalan P, dengan tambahan contoh dan terjemahan. Cara agar kamu bisa menghafal noun lebih mudah adalah dengan menggunakannya dalam komunikasi sehari-hari, baik writing ataupun speaking. Penelitian menemukan bahwa kamu harus melihat atau mendengar suatu kata sekitar 10 kali untuk mengingatnya.

Untuk seorang pemula, pastikan kamu memiliki komitmen besar dalam belajar Bahasa Inggris. Cari tahu apa motivasi kamu untuk belajar dengan serius.Misalnya, karena kamu ingin menguasai keterampilan komunikasi dengan belajar selama tiga bulan. Selanjutnya, kamu bisa meminta bantuan tutor untuk mempermudah proses belajar tersebut.

ICAN English adalah lembaga kursus Bahasa Inggris yang kredibel. Banyak siswa dari semua kalangan, mulai anak-anak hingga karyawan dan pelajar yang memilih program-program belajar yang kami sediakan. Setiap kelas dirancang sesuai tujuan masing-masing individu, sehingga setiap siswa dapat melakukan pencapaian sesuai target belajar yang direncanakan.

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA
Form Konsultasi