english test for advanced level (cae) dan tips agar lulus tes

English Test for Advanced Level (CAE) dan Tips Agar Lulus Tes

The University of Cambridge adalah salah satu universitas tertua dan unggul di dunia. Lembaga perguruan tinggi ini menyediakan berbagai kualifikasi bahasa inggris yang diakui secara global. English test for advanced level (CAE) atau yang sekarang dikenal dengan Cambridge C1 Advanced adalah ujian yang telah diakreditasi oleh Cambrige English.

Setiap tahun, terdapat lebih dari 60,000 pelajar dari berbagai belahan dunia, tetapi banyak orang masih kesulitan lulus dari persiapan tes. Itulah mengapa terdapat pedoman atau tips untuk membantu agar kamu bisa lulus dari ujian tersebut untuk pemula.

6 Tips Mengikuti Ujian Cambridge C1 Advanced (CAE)

Untuk mempelajari Cambridge C1 Advanced (CAE) agar dapat memperoleh nilai optimal, berikut adalah beberapa tips yang bisa kamu simak:

1. Format Tes

Cambridge Advanced Exam terdiri dari lima keterampilan bahasa yaitu: Penggunaan bahasa Inggris, membaca, mendengarkan dan berbicara. Bagian pertama, durasi 90 menit. Sesi pertama di tes CAE tersebut akan menguji kemampuan grammar dan reading. Kedua bagian tersebut mempunyai masing-masing empat exercises berbeda.

Sesi kedua, ujian berdurasi 90 menit. Sesi kedua dari tes CAE ini akan menguji kemampuan menulis. Terdapat dua lembar yang harus kamu tulis dengan masing-masing sekitar 250 kata. Lembar pertama adalah esay yang menyampaikan tentang opini kamu terkait sesuatu. Sedangkan lembar kedua adalah opsi yang bisa kamu pilih, baik menulis tentang surat, proposal, esay, atau lainnya.

Sesi ketiga berdurasi 40 menit. Sesi ketiga ini merupakan pemahaman mendengarkan. Kamu akan mendengarkan rekaman native speakers dan menjawab apa saja yang kamu dengarkan. Sesi keempat, terakhir, yaitu berdurasi 15 menit tentang kemampuan berbicara. Mahasiswa akan mengambil ujian tersebut dan mampu berbicara tentang topik yang telah disiapkan oleh penguji.

2. Persiapan Sebelum Tes

Setelah mengetahui format ujian CAE, kamu bisa menghitung berapa lama persiapan yang dibutuhkan agar siap menghadapi tes. Gunakan waktu tersebut untuk belajar secara intensif. Walaupun tingkat kemampuan Bahasa Inggris yang kamu miliki terbilang bagus, kamu masih perlu lebih mempelajari pola ujian tersebut.

Setiap ujian mempunyai pola atau format yang berbeda, termasuk CAE. Manfaatkan juga mock exams yang bisa kamu temukan di internet untuk melatih kemampuan diri.

3. Tips Menyelesaikan Grammar dan Reading

Pengejaan yang tepat sangat penting dalam tes bahasa Inggris. Persiapkan kemampuan tersebut dengan mempelajari grammar. Kamu bisa melakukan latihan di sumber belajar apa saja, dimana saja.

Dalam teks bacaan, selalu ada distractors, yaitu beberapa kata atau frase yang ada dalam teks yang bisa muncul dalam bentuk pertanyaan. Sehingga, kamu akan menjawab jawaban yang salah. Sebaiknya, tandai kata atau frasa yang penting selama membaca.

Jangan membuang waktu, jika kamu tidak tahu jawabannya. Ujian CAE Reading dengan durasi yang sangat singkat. Itulah mengapa, sebelum ujian, sebaiknya kamu harus latihan intensif dengan membaca koran dan sering membaca banyak buku bahasa Inggris.

Baca Juga:
English for Beginners Online Course, Tips Agar Fasih Berbahasa Inggris!

4. Tips Listening

Rekaman-rekaman yang akan kamu dengarkan selama ujian CAE, bisa berupa wawancara radio, pidato, monolog, atau percakapan umum bahasa inggris. Kamu perlu membiasakan diri dengan berbagai aksen, atau menonton berbagai film Bahasa Inggris, mendengarkan radio, dan menonton YouTube.

Sebelum rekaman audio ujian diputar, kamu mempunyai beberapa waktu untuk membaca pertanyaan. Gunakan waktu tersebut untuk menggarisbawahi kata kunci dan frasa. Distractors juga muncul dalam soal mendengarkan.

5. Tips Speaking

Ketika tes berbicara bahasa Inggris, pastikan kamu merasa nyaman terlebih dahulu. Membuat diri tetap tenang saat berbicara juga membutuhkan banyak latihan. Jika kamu berada di negara berbahasa Inggris, kamu bisa berlatih berinteraksi dengan banyak orang di tempat berbeda. Cara ini akan membantu agar kamu lebih nyaman berbicara.

Cara lainnya adalah berbicara sendiri sambil merekamnya. Kemudian, dengarkan hasil rekaman tersebut untuk menemukan kesalahan. Metode ini terbilang sangat membantu dan kamu bahkan tidak perlu orang lain untuk menyimaknya.

6. Tips Writing

Agar bisa menulis dengan baik, kamu harus memikirkan siapa target pembaca tulisan tersebut. Apakah tulisan tersebut akan dibaca teman sekampus, diterbitkan di majalah, di perusahaan, atau dinilai guru. Setelah menentukan target pembaca, kamu bisa menulis secara formal atau informal.

Kamu juga harus memikirkan tujuan membuat teks dan format teks tersebut. Tentukan judul dan jumlah paragraf yang harus ditulis. Untuk essay, contohnya, kamu membutuhkan format penulisan yang disertai heading, perkenalan, main body, dan kesimpulan. Lakukan brainstorm terlebih dahulu sebelum memulai menulis. Hindari melakukan pengulangan input bahasa dan ikuti perintah batas jumlah kata.

Baca Juga:
Pentingnya Belajar English Vocabulary Words for Beginners

Mengapa Mengambil Program C1 Advanced (CAE)?

Cambridge adalah ujian yang telah diterima oleh lebih dari 9,000 lembaga pendidikan, institusi bisnis, dan institusi pemerintahan. Jika kamu sudah lulus Cambridge Advanced Exam, hal tersebut menunjukkan bahwa kamu telah mempunyai pengetahuan Bahasa Inggris yang tinggi, membuka peluang berlibur, bekerja, atau studi di berbagai belahan dunia.

Cambridge juga menawarkan jadwal tes setiap bulannya dengan menyediakan sekitar 2,800 pusat ujian di berbagai belahan dunia. Selama proses belajar sebelum menghadapi CAE, kamu akan mendapatkan peningkatan keterampilan bahasa Inggris untuk kebutuhan sehari-hari. Apabila kamu sudah dinyatakan lulus ujian CAE, maka tidak ada masa akhir sertifikat, karena berlaku seumur hidup.

Indikator terbaik untuk mengetahui bahwa kamu memang membutuhkan English test for advanced level  adalah mengambil tes mock exams terlebih dahulu setiap minggunya. Jika mock exam sudah mencapai skor 70% artinya kamu telah siap menghadapi ujian tersebut.

Cambridge juga menyediakan placement test di website resmi yang bisa diikuti oleh seluruh pelajar. Kamu juga sebaiknya mengikuti speaking mock exam dengan seseorang yang bisa memberikan feedback terkait semua elemen. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut bisa hubungi ICAN English, atau bisa datang langsung ke kantor cabang ICAN English terdekat kota anda.

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA

Form Konsultasi

Lengkapi Formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan tim ICAN English.