3 Novel Bahasa Inggris Best Seller

3 Novel Bahasa Inggris Best Seller

Salah satu cara meningkatkan kemampuan bahasa Inggris tentu adalah dengan membaca. Banyak novel Inggris best seller yang bisa kamu baca untuk memperkaya kosakata dan meningkatkan kemampuan bahasa Inggris kamu.

Tujuan dari membaca ini adalah untuk meningkatkan kemampuan literasi dan membiasakan diri untuk membaca bahasa Inggris. Dengan membiasakan diri, kamu akan terbiasa dengan susunan kalimat dan kosakata berbahasa Inggris.

Novel Populer untuk Belajar Bahasa Inggris

Jika kamu hobi membaca, beberapa novel ini bisa jadi pilihan terbaik dan tentunya bisa kamu nikmati di sela waktu luang. Di samping belajar bahasa Inggris lewat kursus atau teori, membaca novel Inggris best seller juga menjadi cara menyenangkan yang bisa kamu lakukan.

Berikut beberapa novel populer terbaik yang bisa kamu baca:

1. The Hobbit

Novel dari J.R.R Tolkien ini bercerita tentang sisi lain dari The Lords of the Rings. Buku ini juga dibuat oleh pengarang yang sama. The Hobbit sendiri pertama kali diterbitkan pada 1937 dan menjadi salah satu buku paling laris dalam sejarah.

Rekor penjualan buku ini melebihi angka 100 juta eksemplar hingga saat ini. Banyak orang dari berbagai kalangan usia menikmati buku ini di sela waktu luang mereka.

Baca Juga:
Novel Terkenal Untuk Belajar Bahasa Inggris

2. The Little Prince

Salah satu novel sastra paling fenomenal adalah The Little Prince yang hingga kini berhasil terjual sebanyak 140 juta eksemplar. Pertama kali dirilis pada 1943, novel ini telah diterjemahkan ke lebih dari 300 dialek dan bahasa.

Buku ini bercerita tentang seorang pilot yang mengisahkan pertemuannya dengan seorang pangeran kecil. Buku ini penuh dengan makna  dan telah diadaptasi ke dalam bentuk animasi dan musik.

3. Don Quixote

Buku dari Miguel de Cervantes Saavedra ini telah berhasil mendapatkan gelar novel paling laris sepanjang sejarah dengan rekor penjualan yang hingga lebih dari 500 juta eksemplar. Pertama kali terbit pada 1605, buku ini telah dinikmati oleh ratusan orang.

Don Quixote mengambil sisi unik dari sisi seorang Don Quixote de La Mancha. Ia terjebak ke dalam scenario kehidupan yang tak pernah ia sangka sebelumnya. Ini adalah sebuah mahakarya yang luar biasa.

Belajar bahasa Inggris dari novel-novel ini membuat kamu lebih mudah memahami bahasa Inggris dan menikmati alur cerita dari novel yang sedang kamu baca.

Baca Juga:
Novel Ringan Untuk Belajar Bahasa Inggris

Tips Membaca Novel Bahasa Inggris

Buku berbahasa Inggris biasanya berasal dari negara yang memang menggunakan bahasa ini, seperti Australia, Amerika, Inggris dan lainnya. Namun, dalam proses membacanya sambil belajar bahasa Inggris, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan.

Tips pertama yang perlu kamu lakukan adalah membaca buku dengan diksi yang sederhana. Bacalah buku yang memiliki gaya penulisan sederhana, kalimat pendek dan paragraf yang tidak panjang.

Nantinya, jika sudah terbiasa, kamu bisa meningkatkan bobot bacaan. Misalnya, dengan membaca buku yang alur ceritanya lebih kompleks, kalimat dan paragraf yang lebih panjang dan halaman yang cukup tebal.

Jika ada satu atau lebih kata yang belum kamu pahami, maka kamu bisa mencari artinya di kamus atau Google Translate. Dengan cara ini, kamu bisa meningkatkan kemampuan membaca, serta memperkaya kosakata.

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA
Form Konsultasi