Rumus Nominal Present Continuous Tense dan Contoh Kalimat

Rumus Nominal Present Continuous Tense dan Contoh Kalimat

Rumus nominal present continuous tense juga dikenal sebagai nominal pada present progressive tense. Jenis tense ini merupakan salah satu materi tata bahasa yang harus kamu kuasai jika ingin lebih mahir berbahasa Inggris.

Menurut peraturan dalam grammar bahasa Inggris, present continuous tense Digunakan untuk menggambarkan tindakan yang sedang terjadi pada saat sekarang ini. Gunakan panduan berikut agar kamu lebih paham apa saja pola kalimat nominal present continuous tense dalam bentuk positif, negatif, dan interogatif.

Aturan Penggunaan Nominal Present Continuous Tense

Penggunaan rumus nominal pada tenses ini akan menambahkan nuansa tindakan. Selain itu jenis tenses tersebut juga digunakan dalam komunikasi bahasa Inggris secara lisan maupun tulisan, untuk meyakinkan apa yang sedang terjadi saat ini.

Baca juga :
Rumus Nominal Present Continuous Tense Dan Contoh Kalimat

Rumus Nominal

Berikut adalah struktur penulisan rumus nominal present continuous tense dalam berbagai bentuk, mulai dari positif, negatif, dan interogatif:

(+) Subjek + am/is/are + present participle (verb + -ing)

(-) Subjek + am/is/are + NOT + present participle (verb + -ing)

(?) am/is/are + Subjek + present participle (verb + -ing)?

Dari struktur penulisan rumus di atas, kamu bisa memperhatikan penerapannya dalam kalimat sebagaimana contoh berikut:

(+) I am working

(-)  I am not working

(?) Am I working?

Dalam tense ini, “am” digunakan dengan pronoun “I”, “is” digunakan dengan kata ganti tunggal seperti: He, she, dan it, dan “Are” digunakan dengan pronoun jamak seperti: You, we, dan they.

Present continuous tense juga dapat digunakan ketika ingin menggambarkan tindakan secara sementara, seperti tren yang sedang terjadi, atau tindakan yang sedang dalam progres tetapi belum terjadi pada saat dibicarakan, seperti contoh berikut: We are currently finishing on a big project.

Baca juga :
Rumus Past Continuous Tense Verbal Dan Nominal

Fungsi Nominal Pattern

Rumus nominal dalam konteks present continuous tense digunakan untuk menekankan sebuah tindakan atau menggambarkan sebuah kejadian yang sedang berlangsung. biasanya peristiwa tersebut melibatkan subjek spesifik, seperti contoh: the developer is currently updating the system.

Fungsi lainnya dari rumus tersebut adalah untuk menekankan secara spesifik terkait apa atau siapa yang terlibat dalam sebuah peristiwa yang sedang berlangsung, seperti contoh: My brother is cooking.

Nominal pattern pada tenses tersebut juga seringkali berfungsi untuk menegaskan apa atau siapa saja yang ada dalam kalimat, seperti contoh: the teachers are teaching in the classrooms right now.

Jika ingin menegaskan perbedaan tindakan yang dilakukan oleh dua subjek berbeda, kamu juga dapat menggunakan present continuous tense seperti contoh: Joko is working in his office, while Budi is watching tv.

Baca Juga :
Yuk, Belajar Present Continuous Tense Dari Nol Sampai Jago!
Pola Kalimat Present Continuous Tense

Manfaat Memahami Present Continuous Tense

Pemahaman dalam menggunakan rumus nominal present continuous tense dalam bahasa Inggris memberikan beberapa manfaat. Misalnya, untuk mempermudah kebutuhan komunikasi dan kemahiran berbahasa yang efektif.

Jika kamu menguasai penggunaan jenis tense ini, kamu dapat mengungkapkan tindakan yang terjadi pada saat sedang berbicara. Pemahaman tersebut akan memberikan nuansa dan relevansi dalam keterampilan komunikasi yang kamu miliki.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan pemahaman tersebut untuk menggambarkan situasi maupun tindakan yang terjadi dalam kurun waktu sementara, atau sedang terjadi. Tetapi, dalam durasi waktu yang singkat di masa ini. Contohnya yaitu ketika sedang melaporkan berita dalam siaran langsung, atau ketika sedang memberikan update informasi terbaru sebuah kegiatan maupun kejadian.

Jika kamu tertarik untuk mempelajari lebih banyak materi bahasa Inggris lebih cepat dan lebih mudah, sebaiknya jangan pernah belajar sendiri. Manfaatkan keberadaan tutor yang sudah profesional untuk membantu menjelaskan materi apapun sesuai dengan konteks.

Agar kamu bisa belajar secara optimal, ICAN English adalah solusi tepat sebagai lembaga kursus bahasa Inggris. Kami menyediakan kelas interaktif dengan metode pembelajaran menyenangkan. Selama di kelas pilihan, kamu dapat berinteraksi dengan tutor yang suportif!

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA

Form Konsultasi

Lengkapi Formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan tim ICAN English.